Sabtu, 02 April 2016

SOSIALISASI BAHAYA NARKOBA OLEH KEPOLISIAN SEKTOR DLINGO




Warta Speda Dlingo-Meningkatnya penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja khususnya pelajar  sudah sangat mengkhawatirkan. Sebab sudah banyak para pelajar menjadi korban penyalahgunaan narkoba. Untuk itu, pencegahan mulai sejak dini harus dilakukan. Hal ini dismpaikan oleh Bapak Sumardi pada penyuluhan dan pencegahan peredaran narkoba dihadapan siswa kelas VII dan VIII SMP Negeri 2 Dlingo yang diselenggarakan di Musholla SMP Negeri 2 Dlingo, Sabtu (2/4/2016) pagi.

Dalam kesempatan ini juga beliau menjelaskan, saat ini sudah banyak kalangan pelajar terintimidasi kecanduan terhadap penyalahgunaan narkoba. Saat ini obat untuk menyembuhkan orang kecanduan barang haram itu tidak ada. Akan tetapi, hanya ada satu cara dengan direhabilitasi.

"Pintu gerbang seseorang memakai narkoba dimulai dari menghisap rokok. dengan merokok inilah kita bisa terkena pemakaian narkoba. Awalnya mencari tahu, kemudian ingin tahu, selanjutnya ingin merasakan dan akhirnya  kecanduan." tegasnya

Dalam kesempatan ini juga hadir memberikan paparan Bapakarapan dasil dari sosialisasi ini mudah-mudahan anak-anak generasi penerus Bangsa bisa mengendalikan diri dari godaan bahaya narkoba,"harap Babinkamtibmas Desa mangunan itu.

Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama pihak Kepolisian Sektor Dlingo, SMP Negeri 2 Dlingo serta pengurus OSIS.

Dalam kegiatan tersebut hadir pula Kepala SMP Negeri 2 Dlingo Bapak Mugiyono, M.Pd. dan Wakasek Kesiswaan Bapak Jumadi, S.Pd.// es

SMP NEGERI 2 DLINGO

Penulis & Penyunting

Sekolah negeri yang berkomitmen mewujudkan siswa berprestasi, disiplin, berkarakter, berbudi pekerti luhur berwawasan nasional berlandaskan imtak, iptek dan wawasan lingkungan